HeadlineNganjuk

Kapolres Nganjuk Ajak Tokoh Agama, Awak Media Hingga Para Mahasiswa Nobar Film Sayap-Sayap Patah.

Nganjuk, NNews.co.id – Kepolisian Resort Nganjuk menggelar Nobar film Sayap-Sayap Patah di News Star Cineplex yang berada di Kelurahan Candirejo, Kec. Loceret, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur, Jumat (26/8/2022).

Nobar kali ini dikuti oleh sedikitnya ratusan orang dari berbagai elemen masyarakat, mulai dari para Ulama, mahasiswa, kalangan jurnalis hingga keluarga besar Polres Nganjuk.

Sebagai informasi, Film ini menceritakan tentang sepasang suami istri yang hidupnya Bahagia yang di perankan oleh (Nicholas Saputra) sebagai Aji dan (Aril Tatum) sebagai Nani.

Kebahagian itu bertambah ketika Nani di ketahui sedang hamil buah cinta mereka.

Seiring berjalannya waktu kandungan Nani semakin membesar dan sang suami adji tidak dapat selalu menemani sang istri karena bekerja sebagai anggota Kepolisian yang harus siap siaga saat di butuhkan untuk bertugas.

Suatu hari, terdapat sebuah rumah tahanan di bobol oleh para teroris dan memicu kerusuhan yang cukup besar para pembobol rumah tahanan tersebut melakukan penyerangan kepada petugas kepolisian.

Namun pada kenyataannya,tidak semua gejolak dapat teratasi dan mengakibatkan drama penyandaraan petugas terjadi salah satu pelaku penyandaraan tersebut bernama Leong yang di perankan oleh (Iwa K).

Leong terkenal sebagai seorang penjahat yang sangat kejam,tidak segan melukai orang-orang yang menhalangi dirinya, tak kecuali para petugas kepolisian.

Aji menjadi salah satu petugas kepolisian yang terkena imbas dari keberingasan para tahanan yang mengamuk itu.

Sempat terjadi ledakan cukup besar di tempat tersebut hingga sesuatu terjadi pada Aji dan berimbas pada hancurnya impian untuk hidup bahagia bersama Nani istrinya.

Kapolres Nganjuk, AKBP Boy Jeckson Situmorang mengatakan jika industri kreatif nasional harus didukung penuh, termasuk anak-anak bangsa yang telah mencurahkan karya, pikiran, waktu, materi, serta tenaga hingga mampu menghasilkan film dengan kualitas istimewa.

” Itulah sebabnya saya mengajak tokoh agama, mahasiswa, serta elemen masyarakat Nganjuk lainnya untuk bersama-sama menonton film Sayap-Sayap Patah,” Ucap Kapolres Nganjuk usai Nobar, Jumat (26/8/2022).

” Kebetulan hari ini sudah akhir pekan hingga tak ada salahnya bersantai sejenak setelah berhari-hari sibuk dengan pekerjaan, ” lanjut Boy Jeckson

Boy Jeckson juga menuturkan, jika berkarya sepenuh hati dan niscaya orang lain akan memberikan apresiasi.

Yesi Krismonita

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
error: Content is protected !!